PENGHUJUNG SEMESTER, SMP SWASTA AN NIZAM ADAKAN CLASSMEETING


UAS atau Ujian Akhir Semester Ganjil telah selesai, penghujung semester pun telah tiba. Dalam rangka menumbuhkan semangat dan sebagai rasa apresisasi terhadap proses pembelajaran yang telah dilaksanakan selama satu semester, SMP swasta An Nizam mengadakan Classmeet. Classmeet merupakan suatu kegiatan yang mempertemukan antar kelas dalam sebuah perlombaan. Hal ini sebagai salah satu upaya meningkatkan kembali semangat siswa/i yang baru saja selesai melaksanakan Ujian Akhir Semester Ganjil. 



Adapun perlombaan-perlombaan yang dilaksanakan adalah senam ahoi, pidato bahasa Indonesia, cerdas cermat, mobile legend, dan desain poster. Kegiatan dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada hari kamis dan jumat, tepatnya pada tanggal 14-15 Desember 2023 di SMP Swasta An Nizam. 

Seluruh siswa/i begitu antusias dalam menanggapi kegiatan Classmeet ini. Setiap kelas mengirimkan perwakilan untuk mengikuti perlombaan. Perlombaan antar kelas ini juga sangat berguna dalam mengasah kembali kekompakan setiap kelas dalam mengikuti perlombaan tersebut. 





"Classmeeting dilaksanakan dalam rangka menumbuhkembangkan kekompakan dalam setiap pribadi siswa/i SMP Swasta An Nizam. Hal ini ditunjukkan dalam semangat siswa/i kami dalam mengikuti lomba dan mengirim setiap utusan atau perwakilan kelas untuk mengikuti setiap perlombaan. Selain itu, dalam kegiatan ini siswa/i menunjukkan rasa saling support antar sesama teman," ujar bapak Robin Ginting, M.Pd., selaku kepala sekolah SMP Swasta An Nizam.

Rafiq Maulana Tanjung, Ketua Osis SMP Swasta An Nizam Periode 2023/2024, juga mengatakan bahwa "kami selaku pengurus OSIS SMP Swasta An Nizam mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Classmeeting ini, baik itu adik-adik, teman-teman serta kakak dan abang yang turut berpartisipasi dalam mengikuti perlombaan yang diadakan. Semoga kegiatan ini dapat menjadi jembatan bagi kita untuk menyambung silaturahmi dan kekompakan. Semangat terus untuk kita". 

1 komentar: