STEM: Menjadikan Belajar lebih menarik, Kolaborasi UTM, UNIMED & SMP AN-NIZAM


 



Sebagai sebuah tren yang sedang digalakkan dalam dunia pendidikan, STEM menjadi suatu pendekatan dalam mengatasi permasalahan di dunia nyata dengan menuntun pola pikir siswa layaknya insinyur dan ilmuwan berpikir. Melalui STEM ini, siswa dituntun menjadi pemecah masalah, penemu, innovator, membangun kemandirian, berpikir logis, melek teknologi, dan mampu menghubungkan pendidikan STEM dengan dunia kerjanya. Pendidikan STEM menerapkan pembelajaran berbasis pemecahan masalah yang sengaja menempatkan penyelidikan ilmiah dan penerapan matematika dalam konteks merancang teknologi sebagai bentuk pemecahan masalah. 

SMP An-nizam melalui kepemimpinan kepala Sekolah bapak Robin Ginting, M.Pd  terus menjalin mitra dengan berbagai lembaga pendidikan dan Universitas terlebih setelah lulus sebagai sekolah penggerak angkatan 1. 

Metode pembelajaran berbasis STEM menerapkan pengetahuan dan keterampilan secara bersamaan untuk menyelesaikan suatu kasus. Pendekatan ini dinyatakan sebagai pendekatan pembelajaran abad-21 dalam upaya untuk menghasilkan sumber daya manusia dengan kognitif, psikomotor dan afektif yang berkualitas. 



Pada Kamis, 4 Agustus 2022 SMP Islam  An-Nizam mengadakan Workshop STEM  berkolaborasi dengan Narasumber dari Universitas Negeri Medan (UNIMED) dan Universitas Teknologi Malaysia (UTM). 

Ibu Dr. Corriena Abdul Thalib (Universiti Teknologi Malaysia) Mr. Abdul Halim Abu Bakar ((Universiti Teknologi Malaysia) merasa senang dapat bekerja sama dengan SMP Swasta An-Nizam  dalam menerapkan pembelajaran STEM ((SCIENCE. TECHNOLOGY, ENGINEERING AND MATHEMATICS) dan berharap kedepan masih bisa berkolaborasi. 

Sementara ibu Dr. Elia Dzulia selaku dosen FMIPA Unimed juga merasa senang melihat siswa -siswi yang begitu antusias bersama guru guru merakit gambot (gem mobil robot)  yang mesti memecahkan teka teki dulu sebelum merakitnya. 

Pak Robin Ginting juga melihat siswa siswa begitu senang terlebih ketika mereka berhasil merakit dan menggerakkan gembotnya dengan aplikasi yang di instal di HP mereka. Kegiatan Workshop ditutup dengan  refleksi dan foto bersama. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar